Pages

Sabtu, 03 Maret 2012

T i p s REUSE


Tak perlu repot-repot membuang biji melon. Gunakan saja sendok es krim unuk mengerok biji melon.

Jika makanan yang Anda masak gosong dan mengendap di penggorengan, tuang air panas ke dalam penggorengan. Jangan lupa masukkan sejumput garam ke dalamnya, lalu masak air hingga mendidih. Dengan cara ini, bekas masakan yang menempel akan lebih mudah dibersihkan saat Anda mencuci penggorengan tersebut.

Agar kentang yang sudah dimasak tidak menempel di parutan saat diparut, sebaiknya oleskan minyak terlebih dahulu di parutan.

Mau tahu cara cepat mengupas kentang? Masukkan kentang ke dalam baskom besar kemudian tuangkan air mendidih ke dalamnya sehingga kentang terendam. Diamkan selama 5 menit kemudian ambil satu per satu, kupas dengan pisau yang tajam, kulit akan mudah terkupas.

Seperti kita ketahui, garam membuat telur rebus menjadi keras. Karena itu, sebaiknya tambahkan sedikit garam setelah telur matang. Jangan lupa pula memerhatikan panas saat memasak telur. Sebaiknya gunakan api sedang atau kecil untuk menghindari telur menjadi keras.

Masih tentang kentang, supaya kentang yang dimasak dalam oven menjadi lebih cepat matang, rendamlah terlebih dahulu di dalam air yang telah diberi garam secukupnya selama 20 menit.

Kehabisan sambal? Ambil cabai, iris, lalu masukkan ke dalam mixer. Setlah hancur, campur dengan saus tomat. Nah, sambal buatan Anda pun siap disantap! Share

0 komentar:

Posting Komentar